SIMAK UI

Apakah yang dimaksud SIMAK UI?

SIMAK UI adalah seleksi masuk terpadu Universitas Indonesia bagi lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat yang ingin melanjutkan ke Vokasi(D3), S1 Reguler, S1 Paralel, S1 Kelas Internasional. Serta untuk lulusan S1 dan S2 yang ingin melanjutkan ke jenjang Pascasarjana (S2, S3, Profesi, Spesialis). Jadwal Kegiatan SIMAK UI Vokasi/S1 Reguler/S1 Paralel/S2/S2/Profesi/Spesialis 2014

  1. Pendaftaran  05 Mei – 06 Juni
  2. Pembayaran biaya pendaftaran 05 Mei – 06 Juni
  3. Ujian saringan masuk  22 Juni
  4. Pengumuman hasil seleksi masuk  11 Juli

Jadwal Kegiatan SIMAK UI S1 Kelas Internasional 2013

  1. Pendaftaran  05 Mei – 06 Juni
  2. Pembayaran biaya pendaftaran 05 Mei – 06 Juni
  3. Upload TOEFL/IELTS 05 Mei – 06 Juni
  4. Ujian saringan masuk  15 Juni
  5. Pengumuman hasil seleksi masuk  12 Juli

Bagaimanakah cara mendaftar SIMAK UI?

Silakan ikuti panduan pendaftaran yang tertera di web http://penerimaan.ui.ac.id atau download panduannya disini(SIMAK UI2012)

Program Studi apa saja yang dibuka dan berapa daya tampungnya?

Informasinya dapat dilihat di http://penerimaan.ui.ac.id pada masa pendaftaran atau lihat daya tampungVokasi (D3)S1 RegulerS1 ParalelS1 Kelas Internasional dengan mengklik tulisan berwarna biru tersebut.

Apa bedanya Vokasi, S1 Reguler, S1 Paralel, S1 Kelas Internasional?

A. Vokasi (D3) adalah program pendidikan jenjang diploma yang bertujuan untuk mempersiapkan tenaga yang dapat menetapkan keahlian dan ketrampilan di bidangnya, siap kerja dan mampu bersaing secara global. Lulusan Vokasi (D3) akan mendapat gelar Ahli Madya (A.Md). Jalur masuk Vokasi melalui SIMAK UI. B. S1 Reguler adalah program pendidikan jenjang sarjana yang menerima lulusan SMA/SMK/MA/sederajat dengan batasan usia ijasah maksimal 3 tahun kelulusan pada saat pendaftaran. Contohnya: pendaftaran 2013 untuk lulusan 2013, 2012, 2011. Lulusan S1 reguler akan mendapat gelar jenjang Kesarjanaan Strata 1 sesuai bidang ilmu yang ditempuh. Jalur masuk S1 Reguler melalui SNMPTN dan SIMAK UI. Biaya Pendidikan mahasiswa S1 Reguler SNMPTN = S1 Reguler SBMPTN = S1 Reguler SIMAK. Universitas Indonesia (UI) membebaskan uang pangkal bagi mahasiswa baru program pendidikan S1 Reguler tahun akademik 2013/2014. Pembebasan uang pangkal bagi mahasiswa program pendidikan S1 Reguler dimungkinkan karena kebijakan UI untuk mengalokasikan beban biaya uang pangkal dari dana BOPTN (Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri) yang diperoleh dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI. Pada tahun akademik 2013/2014, seluruh mahasiswa baru program pendidikan S1 Reguler hanya akan dikenai Biaya Operasional Pendidikan Berkeadilan (BOP-B) yang dibayar per semester minimal Rp 100.000 dengan maksimal Rp 5.000.000 untuk program studi kelompok IPS, atau minimal Rp 100.000 dengan maksimal Rp 7.500.000 untuk program studi kelompok IPA. Jumlah BOP-B disesuaikan dengan kemampuan orang tua/wali mahasiswa sebagai penanggung biaya. C. S1 Paralel memiliki dua jenis kelas:

  • S1 paralel untuk lulusan SMA/SMK/MA/sederajat, yakni program pendidikan jenjang sarjana yang menerima lulusan SMA/sederajat tanpa batasan usia ijasah. Jalur masuk program ini hanya melalui SIMAK UI.
  • S1 Paralel untuk lulusan D3, yakni program pendidikan jenjang sarjana yang menerima lulusan D3 tanpa batasan usia ijasah. Jalur masuk program ini melalui SIMAK-Ekstensi.

D. S1 Kelas Khusus Internasional (KKI) adalah program pendidikan yang sama dengan program pendidikan reguler, yang diselenggarakan oleh Universitas Indonesia atas dasar adanya kerjasama antara Universitas Indonesia dengan mitra Perguruan Tinggi di luar negeri yang memiliki reputasi internasional dan telah memperoleh akreditasi di negaranya. Jalur masuk program ini melalui SIMAK-KKI dengan materi ujian Social Sciences atau Natural Sciences sesuai dengan klompok program studi yang dipilih.

  • Gelar Tunggal, adalah program KKI yang memiliki kurikulum khusus dengan memberikan kempatan kepada mahasiswa untuk mengikuti perkuliahan atau pengalaman magang di universitas mitra di luar negeri selama 1 sampai 2 semester. Mahasiswa hanya akan memperoleh gelar kesarjanaan dari UI.
  • Gelar Ganda, adalah program KKI yang memiliki kurikulum khusus dengan memberi kesempatan mahasiswa untuk menempuh studi di UI dan di Universitas Mitra UI dalam suatu masa studi jenjang kesarjanaan. Mahasiswa akan memperoleh gelar kesarjanaan dari UI dan dari Universitas Mitra UI sekaligus.

Apakah yang dimaksud KEKETATAN pada tabel daya tampung?

Keketatan adalah persentase jumlah peserta diterima berbanding jumlah peserta pendaftaan. Semakin besar persentase berarti daya saing rendah. Semakin kecil persentase berarti daya saing tinggi atau persaingannya ketat.

Berapakah biaya pendaftaran SIMAK? dan Berapa program studi yang dapat dipilih?

SIMAK UI S1 Reguler/S1 Paralel/Vokasi sebesar Rp.300.000 untuk 2 pilihan pertama. Setiap tambah prodi/jurusan selanjutnya dikenakan tambahan Rp. 50.000/prodi. Terdeteksi IPC dikenakan tambahan Rp. 50.000. Ketentuan pemilihan prodi yakni S1 Reguler maksimal 3 pilihan, S1 Paralel maksimal 3 pilihan dan Vokasi maksimal 3 pilihan. Total maksimal pilihan adalah 8 program studi, bukan 9 pilihan. Jadi dalam satu formulir, pendaftar dapat memilih beberapa prodi dari program pendidikan yang berbeda sekaligus. Prodi yang dipilih dapat berupa kelompok IPA seluruhnya, atau prodi kelompok IPS seluruhnya, atau terdiri dari beberapa prodi kelompok IPA dan prodi kelompok IPS sekaligus (biasa dikenal kelompok IPC). SIMAK UI S1 Kelas Internasional sebesar Rp. 1.000.000 untuk 1 pilihan. Pendaftar S1 Kelas Internasional hanya dapat memilih 1 program studi. Jika peserta mendaftar S1 Reguler/S1 Paralel/Vokasi sekaligus mendaftar S1 Kelas Internasional, maka dalam 1 account peserta membuat 2 pendaftaran dan mendapat 2 nomer pendaftaran. Biaya pendaftaran dibayarkan ke masing-masing no.pendaftaran tersebut. Contoh: A. Memilih 8 prodi yang terdiri dari berbagai program pendidikan

No. Program Pendidikan, Program Studi Biaya pendaftaran Keterangan Kelompok Ujian
1. S1 Reguler Hukum Rp. 300.000 2 pilihan pertama IPS
2. S1 Reguler Politik IPS
3. S1 Reguler Kriminologi Rp. 50.000 pilihan tambahan IPS
4. S1 Paralel Hukum Rp. 50.000 pilihan tambahan IPS
5. S1 Paralel Politik Rp. 50.000 pilihan tambahan IPS
6. S1 Paralel Kriminologi Rp. 50.000 pilihan tambahan IPS
7. Vokasi Hubungan Masyarakat Rp. 50.000 pilihan tambahan IPS
8. Vokasi Penyiaran Rp. 50.000 pilihan tambahan IPS
TOTAL Rp. 600.000

B. Memilih beberapa prodi dari kelompok IPA dan IPS sekaligus

No. Program Pendidikan, Program Studi Biaya pendaftaran Keterangan Kelompok Ujian
1. Vokasi Fisioterapi Rp. 300.000 2 pilihan pertama IPA
2. Vokasi Perumahsakitan IPS
Memilih prodi kelompok IPA dan IPS sekaligus Rp. 50.000 IPC
TOTAL Rp. 350.000

C. Memilih hanya 1 prodi

No. Program Pendidikan, Program Studi Biaya pendaftaran Keterangan
1. S1 Reguler Kedokteran Rp. 300.000 2 pilihan pertama
TOTAL Rp. 300.000

D. Mendaftar SIMAK S1 Reguler / S1 Paralel / Vokasi (D3) dan SIMAK S1 Kelas Internasional

No. Program Pendidikan, Program Studi Biaya pendaftaran Keterangan Kelompok Ujian
1. S1 Reguler Hukum Rp. 300.000 2 pilihan pertama IPS
2. S1 Reguler Politik IPS
3. S1 Paralel Hukum Rp. 50.000 pilihan tambahan IPS
TOTAL Rp. 350.000
No. Program pendidikan, Program Studi Biaya pendaftaran Keterangan Kelompok Ujian
1. S1 Kelas Internasional Hukum Rp. 1.000.000 hanya bisa 1 pilihan IPS
TOTAL Rp. 1.000.000

Dimana lokasi ujian SIMAK UI?

SIMAK UI diselenggarakan di Jakarta Pusat/Timur/Selatan, Depok, Bekasi, Tangerang Selatan, Serang, Bogor, Bandung, Cirebon, Jogjakarta, Surabaya, Makasar, Balikpapan, Medan, Padang, Bukittinggi, Pekanbaru, Palembang. Kami dapat mengadakan SIMAK UI di Jember dengan ketentuan Peserta yang mengikuti Minimal 200 Orang pada kota penyelengra. Alamat lengkap kota lokasi ujian tertera di kartu ujian yang dapat diunduh mulai 20 Mei 2013 di accountmasing-masing peserta. Lokasi ujian sesuai dengan pilihan kota lokasi ujian yang dipilih saat mendaftar.

Kenapa foto yang diupload hanya kelihatan wajah?

Ya, foto yang diupload otomatis crop tampak wajah 80%.

Jenis TOEFL atau IELTS yang dapat digunakan untuk mendaftar SIMAK UI Kelas Internasional?

Pada saat mendaftar SIMAK Kelas Internasional, peserta harus mengupload sertifikast TOEFL/IELTS. Jenis TOEFL yang diakui adalah yang disertifikasi ETS (PBT skor min.500 atau iBT skor min.61 atau CBT skor min.173) atau IELTS dengan skor minimum 5.5. Prediction TOEFL yang berlaku hanya yang dikeluarkan oleh LBI UI. Prediction TOEFL dari lembaga lain tidak dapat digunakan untuk mendaftar. contoh:

Sertifikat TOEFL ITP atau biasa juga dikenal TOEFL Paper Based Test
Sertifikat TOEFL internet Based Test
Sertifikat IELTS
Sertifikat TOEFL Prediction LBI UI

Apakah peserta Bidik Misi dapat mengikuti SIMAK UI?

Ya, peserta Bidik Misi dapat mendaftar di SIMAK UI tanpa membayar biaya pendaftaran dengan cara memverifikasi PIN/KAP Bidik Misi saat pendaftaran di web penerimaan UI. PIN/KAP Bidikmisi yang digunakan adalah KAP/PIN Bidikmisi seleksi mandiri PTN. Informasi lebih jelas dapat dilihat disini

Apakah boleh mendaftar SBMPTN dan SIMAK UI sekaligus?

Ya, boleh.

Apa bedanya SBMPTN dan SIMAK UI?

SIMAK UI dan SBMPTN

Bagi siswa siswi lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi di Universitas Indonesia Tahun Akademik 2013/2014, dapat mengikuti jalur masuk ujian tulis melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Masuk (SIMAK) UI. Berikut gambaran umum kedua jalur tulis ini:

No Keterangan SIMAK UI SBMPTN
1 Penyelenggara Universitas Indonesia Himpunan PTN
2 Pilihan PTN Universitas Indonesia PTN seluruh Indonesia
3 Web pendaftaran http://penerimaan.ui.ac.id http://sbmptn.or.id
4 Persyaratan Ijasah – Menerima ijasah SMA/SMK/MA/Sederajat lulus UN – Paket C – A Level – IB Diploma – Menerima ijasah SMA/SMK/MA/Sederajat lulus UN – Paket C
5 Cara Mendaftar 1. Mendaftar online 2. Membayar di Bank mitra UI 1. Membeli PIN di Bank Mandiri 2. Mendaftar online
6 Tanggal Pendaftaran 5 Mei – 6 Juni 2014 Tentatif
7 Program Pendidikan – Vokasi (D3) – S1 Reguler – S1 Paralel – S1 Kelas Internasional S1 Reguler
8 Biaya Pendaftaran 300.000 untuk 2 pilihan pertama, setiap tambahan piihan +50.000 per-prodi/jurusan 1.000.000 untuk pendaftar S1 Kelas Internasional 175.000 untuk maksimal 3 pilihan prodi/jurusan
9 Jumlah Pilihan Maksimal 8 pilihan prodi/jurusan dengan ketentuan – Vokasi max 3 pilihan – S1 Reguler max 3 pilihan – S1 Paralel max 3 pilihan Pendaftar S1 Kelas Internasional hanya bisa pilih 1 prodi/jurusan Maksimal 3 pilihan prodi/jurusan
10 Materi Ujian Vokasi/S1 Reguler/S1 Paralel – Kemampuan Dasar terdiri dari Matematika Dasar, B.Indonesia, B.Inggris – Kemampuan IPA terdiri dari Matematika IPA, Fisika, Kimia, Biologi, IPA Terpadu – Kemampuan IPS terdiri dari Ekonomi, Sejarah, Geografi, IPS Terpadu Kelas Internasional – Kemampuan IPA terdiri dari Maths for Natural Sciences, Biology, Physics, Chemistry, Integrated Natural Sciences – Kemampuan IPS terdiri dari Basic Mathematics, Economy, Indonesia and the World A, Indonesia and the World B, Integrated Social sciences – Tes Potensi Akademik (TPA) – Tes Kemampuan Dasar Umum (TKDU) terdiri atas kemampuan Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris. – Tes Kemampuan Dasar Saintek (TKD Saintek) terdiri atas kemampuan Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika – Tes Kemampuan Dasar Sosial dan Humaniora (TKD Soshum) terdiri atas kemampuan Sosiologi, Sejarah, Geografi, dan Ekonomi
11 Tanggal Ujian 1 hari Vokasi/S1 Reguler/S1 Paralel 22 Juni 2014 1 hari Kelas Internasional 15 Juni 2014 Tentatif
12 Lokasi Ujian Jakarta Pusat Jakarta Timur Jakarta Selatan Depok Tangerang Selatan Bekasi Bogor Serang Bandung Cirebon Jogjakarta Surabaya Makasar Balikpapan Medan Padang Bukittinggi Pekanbaru Palembang Kota besar seluruh Indonesia

Biaya pendidikan S1 Reguler SNMPTN = S1 Reguler SIMAK = S1 Reguler SBMPTN yakni bebas uang pangkal dan dapat mengajukan BOP Berkeadilan (biaya pendidikan sesuai kemampuan orangtua/wali). Informasi biaya pendidikan masing-masing program pendidikan dapat dilihat di laman berikut ini.

BAGAIMANA PERBANDINGAN KUOTA TAHUN 2014

Kuota UI 2014BAGAIMANA APABILA INGIN LINTAS JURUSAN ?

Pilih jurusan UI 2014

 

 

Leave a comment